Sunday 9 June 2013

Princess Hours versi IC



Seandainya dijaman modern ini, Kerajaan Sriwijaya ataupun Kesultanan Palembang masih berdiri kokoh dikota Palembang...
Apa jadinya ya adat-istiadat disana? Bagaimana pula kehidupan orang-orang dalam Istana tersebut? terlebih lagi, bagaimana kehidupan Raja-Ratu beserta Putra-Putri dan anggota keluarga kerajaan lainnya?
Nah, cerbung yang akan aku tulis ini terinspirasi dari kdrama yang berjudul Goong atau yang lebih dikenal Princess Hours. Bercerita tentang kehidupan kerajaan di Korea dijaman modern ini.

Cerbung Princess Hours versi IC ini akan bercerita tentang kisah Crown Prince Bagas dengan Crown Princess Chelsea yang menajalani hidup bersama di kerajaan demi keluarga tanpa dasar awal, rasa cinta.

Walau akan jauh dari konsep awal pembuatan blog ini, yang awalnya mengangkat FF dari sebuah kisah lagu, tapi aku sangat interested dengan kisah Princess Hours ini. Gpp yah... :)

Simak dulu Character & Characterization-nya dulu yuk; :)

Chelsea
>> Chelsea yang selanjutnya akan menjadi Crown Princess Chelsea.
Merupakan anak yang beranjak dewasa dan diakhir masa remajanya. Berasal dari keluarga pengusaha sederhana namun cukup terpandang. Mempunyai keluarga lengkap yang bahagia dengan seorang ibu dan ayah yang mempunyai usaha kontraktor dan adik laki-laki SMA yang terobsesi menjadi seorang model. Merupakan anak yang periang dan bersikap apa-adanya. Keluarganya memang tidak terlalu kaya, namun dia bersekolah di kampus yang elit dengan jurusan fashion design.

Bagas
>> Crown Prince Bagas
Seorang putra satu-satunya dari Raja yang berkuasa di Kasultanan Palembang. yang akan meneruskan takhta sang ayah, menjadi seorang Raja. Dari kecil sudah dididik untuk menjadi seorang pemimpin. Sikapnya sangat dingin dengan orang baru dan juga sok cool, namun kenyataannya dia sangat kesepaian. Mempunyai seorang kakak perempuan yang sangat dia sayangi. Karena selepas sepupunya yang seumuran dengannya keluar dari istana, hanya kakak perempuannya inilah yang menemaninya.

Rafa
>> Prince Rafa
Dia adalah putra satu-satunya dari Paman Bagas. Seharusnya, Rafa-lah yang meneruskan takhta sebagai Raja. Namun karena sebuah kecelakaan yang menewaskan ayahnya pada saat Rafa berusia 5 tahun, maka Rafa dan ibunya harus menyerahkan takhta pada ayah Bagas yang notabene adalah adik dari ayah Rafa. Dan Rafa juga ibunya harus meninggalkan istana. Karena hal inilah, ibu Rfa sangat ingin merebut takhta ayah Rafa kembali untuk Rafa.

Chindai
>> teman dekat Crown Prince Bagas
Misterius, pandai, dan seorang violinist. Terobsesi menjadi seorang violinist profesional. Berasal dari keluarga biasa, namun terlihat wah diluar. Mempunyai sponsor dibalik kehidupan mewahnya.

Cakka
>> King Cakka
Merupakan Raja dari Kasultanan. Ayah dari Crown Prince Bagas. Anak kedua dari Raja yang terdahulu, dan mendapatkan takhta setelah kakak laki-lakinya tewas dalam sebuah kecelakaan. Pernah sempat mempunyai affair dengan wanita lain. Mempunyai sebuah penyakit, yang membuatnya ingin mundur dari takhta.

Agni
>> Queen Agni
Istri dari King Cakka, dan ibu dari Crown Prince Bagas. Sangat protektif dan berhati-hati dalam bertindak. Bijaksana, dan penyabar.

Shilla
>> Princess Shilla
Ibu dari Prince Difa dan istri dari mendiang Paman Bagas. Sangat ambisius akan takhta. Dahulunya merupakan seorang violinist namun gagal karena lebih menginginkan takhta dengan menikah dengan Crown Prince waktu itu, ayah Difa. Setelah menikah, sempat mempunyai affair namun hanya sedikit yang mengetahui.

Iffy
>> ibu dari Chelsea
Merupakan putri tunggal dari keluarga bangsawan, namun karena ayahnya menikah dengan wanita dari kalangan biasa, dijauhi oleh keluarga besarnya. Sang ayah tetap mempunyai teman-teman dari kalangan atas, termasuk Raja yang terdahulu yang kemudian mereka mempunyai janji untuk menikahkan cucu-cucu (Putra Mahkota denagn cucu pertama ayah Iffy) mereka karena sang Raja merasa nyawanya telah diselamatkan oleh ayah Iffy sewaktu tragedi kebakaran yang memang sebuah pemberontakan.

Rio
>> ayah Chelsea
Berasal dari keluarga biasa namun pekerja keras.

Rafli
>> adik Chelsea

Angel
>> teman Chelsea
Berasal dari keluarga penguasaha batubara. Modish, suka baca buku dan yang paling bijaksana.

Marsha
>> teman Chelsea
Keluarganya mempunyai boutiq langganan bangsawan. Sangat periang, modish dan sangat bawel.

Novi
>> teman Chelsea
Berasal dari keluarga sederhana yang suka traveling. Suka akan hal-hal manga dan J-Pop

Difa
>> teman Bagas
Merupakan anak tunggal dari pengusaha perhiasan yang sudah mengglobal.

Fattah
>> teman Bagas
Merupakan anak kedua dari pengusaha eksport-import mobil. Suka bepergian ke Jepang guna urusan bisnis perusahaan eksport-import mobil keluarganya.

Josia
>> teman Bagas.
Keluarganya mempunyai usaha kontraktor. Sangat care dengan Chindai, karena mendiang ibunya juga seorang violinist.

Mama Ira
>> Permaisuri
Ibunda dari King Cakka, nenek dari Crown Prince Bagas, Prince Difa dan Princess Salma.

Salma
>> Princess Salma
Kakak Bagas, tomboy namun pintar.

Setting usia dalam cerbung ini, ChelGas seumuran dan berada pada bangku perkuliahan hingga setelah lulus.

Gimana, menarik gak ?? :)
Happy reading... ^^

2 comments:

  1. Menarik bangeeetttt:))))))

    ReplyDelete
    Replies
    1. Makasih comment'nya Mahasmara :)
      ditunggu postingan ceritanya yah...
      Tp maaf klo lama2. :(

      Delete